Seseatu Hal Yang Tidak Kita Tahu
Ada beberapa kita yang jam 10 malam baru pulang kerja, melalui sulitnya hari dan ngeheknya perjalanan menuju rumah.
Ada yang jam 10 malam sudah lelap dengan mimpinya, merebahkan badan dan mulai mengisi ulang batere kehidupan untuk hari selanjutnya.
Atau ada sebagian kita, yang pada pukul 10 malam, masih berada diluar rumah. Sekedar melepas suntuk dengan secangkir kopi dan beberapa teman, karena bagi mereka jam terbaik melepas penat ada di larut malam.
Atau, ada lagi, jam 10 malam mereka masih gelisah, bingung memikirkan hari esok, mencoba menerka dan sebanyak mungkin berdoa bahwa akan ada kebaikan datang, berwujud pekerjaan.
Atau ada lainnya yang dikerjakan pada pukul 10 malam?
Entah mengapa pada waktu yang sama tapi banyak hal berbeda yang dilalui oleh tiap-tiap kita, atau bagaimana kita mengakhiri hari ini, senang atau sedih, puas atau jengkel, bahagia atau letih. Semuanya berbeda.
Karena ada seseatu hal yang tidak kita tahu.
Seseatu hal yang tidak kita tahu, mengapa ada sebagian kita yang jam 10 malam baru pulang bekerja sedang yang lainnya sudah bersiap untuk tidur. Mengapa sebagian orang harus lebih keras untuk bekerja, sedang yang lain hanya perlu bekerja seperti mengaduk gula dalam air panas, sebentar.
Seseatu hal yang tidak kita tahu, yang sering kita pertanyakan apa-apanya, yang sering kita keluhkan kenapa harus saya atau bukan dia yang menjalankannya. Tapi dibalik semuanya, hanya ada satu yang tahu; Tuhan. Tuhan maha serius dan benar adanya, tidak pernah salah sedikitpun membuat takdir dan jalan hidup bagi umat-Nya, walau menyelipkan sedikit cobaan, atau butuh banyak kesabaran dan derai-derai air mata.
Karena banyak hal yang Tuhan tahu dari seseatu yang tidak kita tahu.
Terus lah berjalan, beriringan rotasi bumi, maka (mungkin) kamu akan mendapatkan jawaban karena Tuhan Maha Tahu, semua hal yang baik untuk kamu
0 komentar